Naik Motor !!! Agar Perjalanan Anda tidak ada kendala pastikan hal-hal sebagaimana berikut ini

PJ Blog | Diberbagai tempat hsmpit setiap hari, selalu saja terjadi kecelakaan lalu lintas di jalan. Penyebabnya pun bermacam-macam, ada yang karena pengendara mengemudi dalam keadaan mengantuk, jalanan licin, rem yang tidak berfungsi, pengendara tidak menaati rambu-rambu lalu lintas, dan lain sebagainya.

Didalam menggunakan kendaraan bermotor roda dua. Selain cepat sepeda motor juga lebih praktis, ekonomis dan mudah dalam penggunaannya. Mulai dari para remaja yang bersekolah, mahasiswa, pekerja bahkan ibu rumah tangga sangat akrab dengan kendaraan yang satu ini

Sangat disayangkan, kendaraan yang banyak digunakan masyarakat ini, ternyata juga menduduki peringkat terbesar kecelakaan di jalan raya. Setidaknya hal ini bisa diminimalkan jika para pengguna kendaraan roda dua ini, mengetahui cara - cara tepat berkendara. Masyarakat pengendara sepeda motor perlu memiliki pengetahuan ini dan melakukan  hal-hal yang semestinya dilakukan

Nah, agar keselamatan dan tentunya untuk kenyamanan berkendara sepeda motor  ada baiknya jika Anda menyimak informasi di bawah ini :

1. Cek dulu ketersediaan bahan bakar kendaraan

Paling nyebelin nih kalau sudah ditengah jalan, eh baru sadar bensin hampir habis! Apalagi saat jalanan macet dan gak terlihat pom bensin sepanjang jalan. Waduh, jadi makin panik deh. Daripada hal seperti ini terjadi, mending kita cek dulu ketersediaan bahan bakar sebelum berangkat

2. Cek dulu oli mesinnya

Oli mesin merupakan bagian dari mesin yang sangat penting, pastikan oli mesin anda terisi kalau perlu ganti yang baru olinya. Ibarat menulis dengan pena, periksalah apakah tinta tersedia. Ibarat akan maju berperang, siapkan senjata, apakah masih tajam, masih bisa digunakan

3. Cek dulu Rante, Rem dan lampunya

Memakai kendaraan bermotorpun perlu melakukan persiapan dengan mengecek seluruh komponen kendaraan. Pastikan sepeda motor yang akan digunakan dalam kondisi baik. Jika ada suku cadang yang perlu diganti, jangan menunggu, ganti dengan segera. Jika ada yang perlu diperbaiki, langsung perbaiki. Jangan pernah menganggap enteng masalah-masalah yang ditemukan karena bukan hanya akan mengganggu proses perjalanan tetapi juga bisa membahayakan keselamatan

4. Jaga Jarak Berkendara Anda

Setiap kendaraan yang digunakan pada kecepatan tertentu, membutukan jarak tertentu  pula pada kendaraan yang berjalan didepannya,  sehingga ketika terjadi pengereman memberi ruang yang cukup agar tidak menabrak. Karena itu pengendara perlu mengamati kecepatan berkendara dan menyesuaikan dengan jarak yang harus ada pada kendaraan di depannya. Semakin tinngi kecepatan maka semakan jauh jarak antara yang perlu dipersiapkan pengendara. Ketidak sabaran memberi jarak pada akhirnya akan menimbulkan kecelakaan dan sangat berpotensi menjadi kecelakaan beruntun


0 Response to "Naik Motor !!! Agar Perjalanan Anda tidak ada kendala pastikan hal-hal sebagaimana berikut ini"

Posting Komentar