Contoh Banner atau spanduk ajakan sholat seperti ini sangat perlu anda sebarkan


Bebenet | Didalam kehidupan setiap muslim, aktivitas berdakwah merupakan suatu kewajiban. Dakwah yang dimaksud disini memiliki bentuk yang beraneka macam  mulai dari berjihad dimedan perang, menyampaikan amar makruf nahi mungkar, memberikan nasehat, hingga menyingkirkan duri dari jalan atau bahkan hanya memberikan senyuman. Dalam hal ini Islam tidak mewajibkan umat Islam untuk mendapatkan hasil yang maksimal, tetapi yang diwajibkan adalah usaha atau iktiar yang maksimal

Dalam kehidupan beragama Islam ditengah masyarakat kita ini, ternyata banyak sekali dari saudara-saudara kita yang beridentitas (ber KTP) Islam tetapi pada kenyataannya jauh dari ajaran Islam. Oleh sebab itu mari kita ajak saudara-saudara kita ini untuk lebih mengenal Islam beserta ajaran-ajarannya. Didalam berdakwah agar dakwah anda diterima dengan baik jangan sekali-kali menyinggung perasaan mereka, mencaci ataupun mengolok-olok apa yang mereka lakukan saat ini. Apabila dakwah anda mencaci ataupun mengolok-olok justru mereka akan semakin menjauh dan akan terus menjauh bahkan memusuhi kita.
Dalam berdakwah mari kita kenalkan dulu dengan hal-hal yang ringan-ringan kemudian kita ajak dan kenalkan dengan sholat, mengingat sholat adalah tiang dari agama. Dalam sebuah hadist yang diriwayatkan oleh Baihaqi “Shalat itu adalah tiang agama (Islam), maka barangsiapa mendirikannya maka sungguh ia telah mendirikan agama (Islam) itu dan barangsiapa merobohkannya maka sungguh ia telah merobohkan agama (Islam) itu,” .


Sebuah bangunan, setelah adanya pondasi yang merupakan asas sebuah bangunan berdiri, kebutuhan pokok setelah pondasi adalah tiang penyangga, penyokong, soko guru, yang akan menguatkan bangunan tersebut. Apabila sebuah bangunan memiliki 5 buah pilar penyangga, maka jika salah satu dari tiang tersebut roboh maka kekuatan atau kekokohan bangunan tersebut akan berkurang. Demikian seterusnya kekokohan suatu bangunan akan terus berkurang seiring dengan hilangnya pilar-pilar penyangganya satu persatu.
Demikian pula Islam, yang ibaratnya adalah sebuah bangunan dengan syahadat sebagai pondasinya, dakwah dan jihad sebagai atap pelindungnya, dan shalat yang merupakan cerminan syariat Islam sebagai pilar penyangganya. Bila kaum muslimin rajin mendirikan shalat yang 5 waktu secara berjamaah di masjid maka berarti mereka telah mengokohkan pilar-pilar Islam.
Sebaliknya, apabila kaum muslimin malas, ogah-ogahan mendirikan shalat fardhu yang 5 waktu secara berjamaah di masjid, maka berarti mereka telah melemahkan Islam itu sendiri dengan ‘merobohkan’ pilar-pilarnya. Mungkin ini salah satu maksud Islam itu terhalang oleh orang Islam sendiri, Allohu a’lam.

~ Semoga bermanfaat ~

0 Response to "Contoh Banner atau spanduk ajakan sholat seperti ini sangat perlu anda sebarkan"

Posting Komentar