Siap-siap Motor Berknalpot Bising Tak Boleh Isi BBM di SPBU

PJ Blog | Salah satu modifikasi sepeda motor yang umum dan sering kita jumpai dijalanan adalah dengan mengganti knalpot. Modifikasi seperti ini selain mengundang atau memancing Pak Polisi untuk mengejar dan menilang, siap-siap saja ya gais bahwa kendaraan ini dinilai turut mengancam keselamatan karena dapat memicu kebakaran saat mengisi Bahan Bakar Minyak (BBM) di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU).

Dilansir dari http://bisnis.liputan6.com PT Pertamina (Persero) berencana mengambil tindakan tegas untuk kendaraan yang me‎nggunakan knalpot bising, dengan tidak melayani saat pemilik motor ingin mengisi BBM di SPBU.Vice President Coorporate Communication PT Pertamina Adiatma Sardjito mengatakan, Pertamina akan melarang kendaraan yang menggunakan alat pembuangan hasil pembakaran mesin atau knalpot tidak standar masuk ke area SPBU.

 "Kami ke depan akan lebih tegas, enggak boleh masuk SPBU. Di pintu SPBU akan ditolak,"‎ kata Adiatma, di Jakarta, Kamis (23/11/2017).

Vice President Coorporate Communication PT Pertamina mengungkapkan, pelarangan tersebut untuk kepetingan keselamatan, dilatarbelakangi kekhawatiran terhadap kebakaran yang diakibatkan percikan api dari knalpot yang tidak sesuai standar. Menurutnya juga meski tidak sedang mengisi BBM‎, mesin kendaraan dengan knalpot tidak standar yang menyala, dapat memicu kebakaran karena di lingkungan SPBU ada uap BBM yang mudah tersambar api.

Masyarakat khususnya pengguna knalpot bising harus mengerti dan tidak tersinggung saat ditegur petugas di SPBU, karena semua dilakukan demi menjaga keselamatan bersama. Tapi tenang ya gais, tak boleh isi BBM di SPBU cari aja yang eceran, masih banyak kok yang jual eceran hehehehehe......

0 Response to "Siap-siap Motor Berknalpot Bising Tak Boleh Isi BBM di SPBU"

Posting Komentar